Kamis, 08 Maret 2012

Lagu Ibu


lembut kukenang, kasihmu ibu
di dalam hati, ku kini menanggung rindu
engkau tabur kasih seumur masa
bergetar syahdu, oh di dalam hatiku
sembilan bulanku dalam rahimmu
bersusah payah oh ibu jaga diriku
sakit dan lelah tak kau hiraukan
demi diriku, oh ibu buah hatimu
tak mampu aku, membalas jasamu
hanyalah doa oh di setiap waktu
oh ibu tak henti kuharapkan doaku
oh ibu tak henti kuharapkan doaku
mengalir di setiap nafasku
mengalir di setiap nafasku
oh ibuuuuuuuu
ibuuuuuuuuuu
ibuuuuuuuuu
lembut kukenang, kasihmu ibu
di dalam hati, ku kini menanggung rindu
engkau tabur kasih seumur masa
bergetar syahdu, oh di dalam hatiku
ku kan bercanda denganmu ibu
di dalam hati ku kini slalu merindu
sakit dan lelah tak kau hiraukan
demi diriku, oh ibu buah hatimu
tak mampu aku, membalas jasamu
hanyalah doa oh di setiap waktu
oh ibu tak henti kuharapkan doaku
oh ibu tak henti kuharapkan doaku
mengalir di setiap nafasku
mengalir di setiap nafasku
oh ibuuuuuuuu
ibuuuuuuuuuu
ibuuuuuuuuu
“Allahummafir lii waliwaa lidayya warhamhumaa kamaa rabbayaanii shaghiiraa”
OST. Hafalan Sholat Delisa – Lagu Ibu
by : Rafly



Film “Hafalan Sholat Delisa” yang diadopsi dari novel karya Tere Liye yang sangat inspiratif, kaya akan kekuatan dan ketulusan. Aku ingin mempunyai keluarga yang begitu hangat seperti keluarga Abi dan Ummi Salamah yang mempunyai keempat anak yang cantik serta sholeha, Fatimah, Aisyah, Zahra dan Delisa :)

Pertama kali aku denger lagu di atas, pas nonton film “Hafalan Sholat Delisa”. Lagu ini membuat hatiku bergetar, membuat aku merinding sekaligus meneteskan air mata. Teringat kasih mama, teringat wajah mama, teringat semua yang mama lakukan buat aku. Dan aku tahu, ini adalah puncak rinduku pada mama. Terahir kali bertemu beliau di stasiun saat mengiringi kepergianku ke Surabaya tanggal 26 Februari 2012. Aku ingat, jam 3 pagi mama udah masak buat aku makan juga buat bekal. Mama selalu begitu…
Mama bukan wanita paling baik
Mama bukan wanita paling cantik
Mama bukan ibu paling kaya
Mama bukan ibu paling sempurna
Tapi mama adalah bidadari terbaik yang aku punya
Mama, biarkan nda menyanyikan lagu ibu untuk mama meski mama gak denger. Yang pasti, doa nda buat mama selalu ngalir tiap harinya, tiap nda menghadap Allah, tiap nda inget betapa hebatnya mama…

“lembut kukenang, kasihmu ibu
di dalam hati, ku kini menanggung rindu
engkau tabur kasih seumur masa
bergetar syahdu, oh di dalam hatiku
sembilan bulanku dalam rahimmu
bersusah payah oh ibu jaga diriku
sakit dan lelah tak kau hiraukan
demi diriku, oh ibu buah hatimu
tak mampu aku, membalas jasamu
hanyalah doa oh di setiap waktu
oh ibu tak henti kuharapkan doaku
oh ibu tak henti kuharapkan doaku
mengalir di setiap nafasku
mengalir di setiap nafasku
oh ibuuuuuuuu
ibuuuuuuuuuu
ibuuuuuuuuuu”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar